BEAUTY: VIVA FACE TONIC - Lemon

12:23 am

Setelah kemarin saya menghabiskan Viva Face Tonic - Lemon 100ml ini selama kurang lebih satu setengah bulan akhirnya saya repurchase lagi alasannya karena ternyata memang bener seperti yang saya baca pada blog teman-teman blogger yang sedang menghadapi masalah jerawat kalau produk ini ( Viva Face Tonic - Lemon, varian berwarna kuning ) dan Viva Face Tonic varian berwarna hijau lumayan alias bagus untuk mengatasi kulit berminyak dan berjerawat. Hasilnya pertama-tama saya coba si kuning ini dulu :p

Net: 100 ml / Price: / Shop: Yomart

Kemasan, terbuat dari plastik dengan model standar sih dan kalau saya perhatikan kemasannya dari dulu seperti ini. Tapi untuk ukuran kemasannya pas aja, nggak terlalu besar dan nggak terlalu kecil juga. Pembeda dengan varian lainnya dari warnanya saja. Kemasannya sama persis semuanya dan oia tutupnya flip cup namun sayang lubangnya kegedean menurut saya.

Kandungan, saya bukan orang yang  mendetail untuk melihat setiap kandungan yang dipakai pada suatu produk. Tapi beberapa orang ada yang begitu dan bahkan merasa cocok - nggak cocok gitu terhadap beberapa kandungan dalam bahan kosmetik. Tapi saya sendiri belum menemukannya. Dan jika kamu adalah salah satu orang yang benar-benar memperhatikan detail suatu produk, Untuk detailnya lihat pada gambar saja yaa ;)

Teksturnya persis seperti air, Wanginya lumayan nggak nyegrak dihidung seperti face tonic kebanyakan, Warnanya yaa kuning persis seperti saat dilihat pada botolnya hehehe

Hasil, setelah pakai hampir satu bulan Face Tonic ini tidak membantu dalam mengatasi masalah wajah saya yang berminyak karena hasilnya malah semakin berminyak huhuhu dan untuk masalah jerawatnya sendiri sama sekali belum terlihat juga hasilnya.  Wajah malah semakin bruntusan jerawat-jerawat kecil gitu, cepat datang dan cepet pergi sih, labil banget pokoknya -_-"      ----- namun biasanya ini bukan tanda ketidakcocokan terhadap kulit saya saja tapi bisa juga karena kombinasi face tonic ini dengan sunscreen, pelembab dan atau bedak yang saya gunakan yang kurang cocok dengan face tonic nya. Jadi sejauh ini saya masih mencari kalau penggunaan Viva Face Tonic Lemon ini cocoknya saya gunakan disertai rangkaian produk apa saja? Karena jika untuk mendapatkan wajah yang lebih cerah, penggunaan Face Tonic ini dalam 2 minggu saja hasilnya sudah lumayan bikin wajah cerah dan noda jerawat pudar.



Thanks for stopping by^^ 
For any question or just wanna say hi to me 

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe